Geledah Kamar Hunian WBP, Barang Bukti Ini Yang Ditemukan

SWARAJAMBI.ID, MUARABUNGO – Petugas Lapas Klas IIB Muarabungo kembali menggeledah kamar hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP). Hal ini sebagai langkah preventif pencegahan gangguan keamanan lapas dan mencegah beredarnya barang-barang terlarang serta peredaran narkoba di dalam Lapas. Penggeledahan kamar hunian warga binaan tersebut dilakukan kemarin.

"Kegiatan penggeledahan blok kamar hunian ini sebagai bentuk tindak lanjut perintah pimpinan Kanwil untuk meningkatkan pengamanan dan kewaspadaan demi menciptakan situasi dan kondisi yang aman dan tertib," ujar Kalapas Muarabungo, Ridha Anshari.

Adapun yang digeledah adalah kamar hunian nomor 9 dan kamar hunian 10 Blok B.  

“Sebelum digeledah, para warga binaan kita kumpulkan di satu titik. Ini untuk mempermudah petugas memeriksa, dan mereka juga kita berikan arahan,” kata dia.

Dari penggeledahan, petugas menemukan pisau cutter, korek gas, kartu remi, pemotong kuku, kabel, colokan, kipas angin, terminal listrik, kabel data, mangkok kaca, dan kabel tembaga lainnya.

“Barang bukti yang kita temukan akan didata terlebih dahulu. Kemudian nantinya dimusnahkan,” katanya.(*/sj)