Dwike Riantara Sempat Terkejut Ditunjuk Jadi Manajer Kota Jambi

Dwike Riantara

SWARAJAMBI.ID, JAMBI --  Gubernur Cup Jambi 2022 yang membawa Kota Jambi sebagai jawaranya membawa cerita tersendiri. Salah satunya datang dari Direktur Utama  Perumda Air Minum Tirta Mayang Kota Jambi, Dwike Riantara. Karena ia tidak menyangka ketika Walikota Syarif Fasha menunjuk dirinya sebagai Manajer Kota Jambi. 

Ia pun sempat dirundung rasa kaget mendapat jabatan baru tersebut.

"Saya terkejut ditunjuk sebagai manajer Kota Jambi oleh Pak Walikota. Soalnya, saya tidak punya pengalaman (di sepak bola)," ujar Dwike saat memberi sambutan pada jamuan makan malam skuad Kota Jambi oleh Walikota Jambi Sy Fasha di Aula Griya Mayang, Senin (24/1/2022).

Namun berkat dorongan dan dukungan teman-teman Dwike terus melangkah. Mengemban tugas mulia sebagai manajer  tim berjuluk Laskar Pusako Betuah.

Dwike mengungkap, sebagai seorang yang baru bergabung tentunya perlu untuk beradaptasi untuk menyesuaikan segala hal.

"Yang jelas, pertama saya datang dengan lingkungan yang baru, di mana saya harus adaptasi dengan mengikuti semua tahapan yang dimulai dari proses penyeleksian pemain. Kemudian mencari dan menetapkan pelatih kepala. Yang akhirnya terpilih Saktiawan Sinaga," tuturnya.

"Kebetulan berlangsungnya persiapan, ada pertandingan Piala AFF 2020.  Nah, Piala AFF ini pernah diikuti Coach Saktiawan Sinaga. Yang saat itu sebagai striker Timnas Indonesia, sehingga sangat termotivasi untuk kejayaan Kota Jambi," imbuhnya.

Dwike bersama tim juga menghimpun sumber daya untuk mendanai tim Kota Jambi sampai selesainya Gubernur Cup Jambi 2022.(*/sj)