Mantap! Sekum Percasi Jambi Tahan Remis GMW Irene Kharisma

GMW Irene Versus Sekum Percasi Jambi Hendri Hutabarat

SWARAJAMBI.ID, JAMBI -- Sekretaris Umum Pengprov Percasi Jambi Hendri Hutabarat  mengaku puas bisa bermain remis lawan Grand Master Wanita (GMW) Indonesia Irene Kharisma dalam pertandingan simultan  di Hotel Century Park, Jakarta,  Minggu (27/2/2022).

Menurutnya hasil remis sangat pantas untuk dirinya maupun Irene.

"Kuncinya tidak melakukan blunder. Soalnya, lawan yang dihadapi dalam simultan sangatlah cerdas," ujar Hendri.

Hendri mengungkapkan dari 34 pengurus provinsi Percasi yang mengikuti simultan, hampir semuanya kalah lantaran melakukan blunder. Yang akhirnya  diselesaikan dengan baik oleh Irene.

"Biasanya main begitu saja, tadi memang berpikir ekstra. Karena tidak ada persiapan khusus menghadapi Irene. Tapi, Bang Boy tetap  optimis bisa mengimbangi permainan Irene. Siapa dulu, Bang Boy," katanya sembari tersenyum.

Bang Boy (sapaan Hendri Hutabarat) mengaku telah lama mengenal Irene namun melawan GM Wanita Indonesia tersebut baru pertama. 

"Irene mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Tapi, tanpa blunder akhirnya bisa imbangi strategi permainan Irene," ujarnya.

Hendri juga mengungkapkan Grand Master (GM) Utut Adianto kembali menakhodai Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) periode 2022-2026 setelah menjadi calon tunggal Ketua Umum dalam Musyawarah Nasional (Munas) XXIX/2022. Pasalnya, sejak memimpin PB Percasi periode 2017-2021 menggantikan posisi Hasyim Djojohadikusuma yang mundur, Utut Adianto sudah mencatat prestasi yang membanggakan.

"Wajar saja jika 34 Pengprov Percasi yang hadir pada Munas secara aklamasi memilihnya untuk memimpin PB Percasi periode 2022-2026," ujarnya.

Selama perjalanan 4 tahun masa bhakti 2017-2021, PB Percasi di bawah kepemimpinan Utut Adianto telah menorehkan sejumlah prestasi yang pantas disebut “milestone” atau menjadi tonggak-tonggak sejarah baru seperti untuk pertama kalinya cabang olahraga catur menjadi Juara Umum pada SEA Games XXX di Manila/Subic 2019. Dan, GM Susanto Megaranto dan IM Medina Warda Aulia untuk pertama kalinya sukses mengawinkan gelar juara Zonal 3.3 Asia Timur 2019.(*/sj)