Muscam 11 Kecamatan Partai Golkar Resmi Ditutup, Budi Setiawan Ingatkan Semua Pengurus Untuk Tetap Kompak dan Sinergi

Budi Setiawan Resmi Menutup Muscam Partai Golkar di 11 Kecamatan Se Kota Jambi


SWARAJAMBI.ID, JAMBI -- Ketua Umum DPD Partai Golkar Kota Jambi Budi Setiawan menutup Musyawarah Kecamatan (Muscam) Partai Golkar  di 11 Kecamatan se-Kota Jambi pada Rabu (23/2/2022) sore.  Penutupan dilakukan secara seremonial di Sekretariat DPD Partai Golkar Kota Jambi.

Selain dihadiri ketua pimpinan kecamatan (PK) yang terpilih, penutupan juga dihadiri Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Jambi, dan organisasi sayap partai. 

Diacara penutupan, Budi Setiawan mengatakan Muscam merupakan amanat AD/ART Partai sehingga wajib dilaksanakan. Muscam juga merupakan bagian dari konsolidasi Partai Golkar sampai ke tingkat kecamatan.

"Dengan berkejasama yang baik serta saling bersinergi kedepannya bersama pengurus PK kecamatan dan kelurahan akan siap melahirkan kader-kader partai Golkar yang baik sebagai calon anggota DPRD di 2024 nanti.

Disamping target mencapai kemenangan, terlebih menghadapi Pilpres 2024, Golkar sudah mempunyai calon yakni Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto sendiri.

Untuk itu  setiap kader partai harus bekerja keras agar figur Ketum bisa diterima masyarakat dan menang," papar Budi Setiawan.

Pengusaha enerjik ini sangat optimis kedepanya Partai Golkar bisa kembali mengambil pimpinan DPRD Kota Jambi.

"Kuncinya bersatu dan kompak serta sinergi, sehingga mesin partai berjalan dengan baik. Jadi, teman-teman PK segera mungkin mensosilisasikan Partai Golkar. Termasuk mensosialisasikan calon presiden dari partai Golkar," kata Budi Setiawan.

Tak hanya itu, Budi Setiawan juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak ada apa-apa tanpa  pengurus PK, para kader Partai Golkar, serta organisasi sayap partai.

"Ya, Tanpa teman-teman saya tidak ada apa-apa. Mari kita berjuang di pemilihan legislatif sehingga partai Golkar memimpin Kota Jambi," pintanya.

Budi juga meminta semua PK dan pengurusnya untuk aktif. Sehingga jati diri ketua PK bisa dikenal luas oleh masyarakat Kota Jambi.

"Sekali lagi semua pengurus dan anggota partai Golkar tetap solid dan kompak dalam memenangkan pemilihan umum serentak baik Pilpres, Pileg dan Pilkada. Saya juga ucapkan terima kasih, dan selamat yang terpilih sebagai ketua PK," pungkasnya.

Sebelumnya wakil ketua bidang organisasi  DPD Partai Golkar Kota Jambi Bambang Gunawan mengatakan selama pelaksanaan muscam tidak menemui kendala. Semuanya berjalan lancar karena Golkar milik masyarakat. 

"Saya selaku ketua penyelenggara muscam, berterima kasih kepada semua pengurus DPD partai Golkar Kota Jambi bersama yang lainnya yang telah membuat muscam berjalan lancar," katanya.

Terpisah ketua Bappilu Partai Golkar Kota Jambi Hendri Hutabarat meminta semua pengurus PK untuk terus menjaga jaringan yang sudah terbentuk.  Kemudian selalu aktif berkomunikasi dan bersinergi dengan DPD sehingga golkar Kota Jambi aktif ditengah masyarakat.

"Kita (Golkar) harus jadi pemenang," tutupnya.(*/sj)