DPRD Provinsi Jambi Akan Bentuk Pansus Terkait PETI dan Batu Bara

Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto

SWARAJAMBI.ID, JAMBI -- DPRD Provinsi Jambi  akan membentuk Panitia Khusus (Pansus) untuk mengkaji persoalan penambangan emas tanpa izin (PETI) dan batu bara. Pasalnya, hingga saat ini kedua permasalahan tersebut belum terselesaikan.

Hal itu disampaikan oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto kepada awak media, Sabtu (19/3/2022).

"Ada dua pansus yang akan kita bentuk nanti, yaitu pansus PETI dan pansus Batu Bara. Ini menjadi persoalan yang sampai saat ini belum ada titik temu untuk penyelesaian secara tuntas," kata Edi Purwanto.

Edi menyebut bahwa sebelumnya DPRD Provinsi Jambi elah membuat dua pansus yang telah bekerja dan ada yang telah selesai.

Pansus Bangun Guna Serah (BGS) atau BOT kata Edi sudah selesai dan memang diyakini akan berdampak pada pemasukan untuk pemerintah.

"Termasuk konflik lahan, ini kita perpanjang selama 60 hari. Kita berharap nantinya dengan pansus PETI dan Batu Bara ada benang merah yang dapat kita terik, sehingga permasalahan ini tidak berlarut-larut di lapangan," katanya.

"Apalagi kita ketahui dua ini dampaknya di masyarakat dan lingkungan cukup besar. Kita tidak ingin hanya diam saja, untuk itu dewan akan membentuk tim pansus dengan harapan bisa menclearkan permasalahan ini," pungkasnya.(*/sj)