Ketua Umum KONI Kota Jambi Hadiri Muscab FAJI Kota Jambi


 SWARAJAMBI.ID, JAMBI – Ketua umum KONI Kota Jambi M Kadafi menghadiri dan membuka musyawarah cabang (Muscab) Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kota Jambi di Aula KONI Kota Jambi, Minggu (26/6/2022). Pada kesempatan itu, Ketua Panitia muscab FAJI Kota Jambi menjelaskan bahwa Muscab kali ini dalam rangka memilih ketua umum yang baru untuk masa bakti 2022-2026.

Pada muscab ini juga ketua FAJI Kota Jambi Saleh Rido yang habis masa baktinya turut hadir. Bersama perwakilan klub yakni Gita Buana Club, Swat RC, Himapastik RC, Mawar Activity, Salter 7 RC, Gema Cipta Persada RC.

Yang tidak hadir di muscab adalah Pamalayu RC dan Dimitri RC. Namun tetap kuorum sehingga muscab bisa digelar.

Informasi yang beredar dalam muscab, akan terjadi aklamasi. Karena semua klub masih memberikan kepercayaan kepada Saleh Rido untuk memimpin FAJI Kota Jambi pada empat tahun kedepan.

Dihadapan peserta muscab, Ketua umum KONI Kota Jambi M Kadafi menjelaskan tentang visi besarnya dalam memimpin KONI Kota Jambi dengan penguatan pengelolaan organisasi disetiap cabang olahraga, peningkatan prestasi kejuaran dan pengelolaan keuangan secara transparansi dan akuntabel. Visi besar tersebut tentu harus dibarengi dengan dukungan cabang-cabang olahraga di Kota Jambi supaya lebih mudah dalam penataannya.

Kadafi juga mengungkapkan kehadiran Kepengurusan FAJI Kota Jambi mempunyai peran penting dalam dunia olahraga di Kota Jambi.

“Saya berharap dengan adanya kepengurusan baru FAJI Kota Jambi diharapkan dapat menyumbang pundi medali untuk prestasi dan prestise Kota Jambi," ungkapnya.

"Semoga dengan ketua yang baru terpilih nanti dapat menjadi spirit FAJI Kota Jambi dalam mengelola organisasi dan peningkatan prestasi arung jeram yang ada di Kota Jambi," tutupnya.

Turut hadir pada kegiatan Musyawarah Cabang FAJI Kota Jambi adalah Sekum FAJI Jambi Erwandi Taher, Sekretaris Dispora Kota Jambi Edriyansyah, Sekum KONI Kota Jambi Malinoski, Waka Dua KONI Kota Jambi Antoni Karia serta pengurus KONI Kota Jambi.(*/sj)