Wushu Kota Jambi Gelar Muskot untuk Pilih Ketua Baru


 SWARAJAMBI.ID, JAMBI – Pengcab Wushu Indonesia (WI) Kota Jambi menggelar Musyawarah Kota (Muskot) WI Kota Jambi untuk memilih ketua baru, Minggu (31/7/2022). Muskot WI Kota Jambi berlangsung di Sekretariat Wushu Kota Jambi.

Muskot ini dihadiri pengurus Pengprov WI Jambi, Erwin, Ketua Wushu Kota Jambi Ayong Candra Lestio, Sekum KONI Kota Jambi Malinoski, dan perwakilan sasana wushu yang terdaftar di Pengcab WI Kota Jambi.

Ketua Panitia Muskot, Sagarosa mengatakan musyawarah tingkat kota ini sesuai AD/ART organisasi. Ia berharap musyawarah ini dapat dilaksanakan dengan lancar. 

“Muskot sebenarnya telah direncanakan sejak lama. Namun, karena ada sesuatu hal, muskot baru bisa dilaksanakan hari ini", kata Sagarosa.

Sekum KONI Kota Jambi Malinoski sangat mengapresiasi terselenggaranya muskot ini. KONI berharap wushu terus berprestasi dengan ketua terpilih. Kemudian tetap aktif koordinasi dengan pengprov, pengurus internal, dan KONI Kota Jambi.

"Koordinasi sangat penting, karena ini organisasi. Semua ini untuk keberhasilan wushu kedepannya," kata Malinoski saat membuka muskot.

Sementara Erwin yang mewakili ketua Pengprov WI Jambi Esien Gauw mengungkapkan Wushu Kota Jambi telah banyak mengukir prestasi baik itu ditingkat nasional maupun internasional. Karena itu kepengerusan yang baru harus lebih beprestasi lagi.

"Wushu Kota Jambi juga aktif koordinasi dengan pengprov. Harap kedepannya tetap menjaga keaktifannya agar hubungan yang sudah terjalin, tetap harmonis," pungkasnya.(*/sj)