Evakuasi Kecelakaan Helikopter Kapolda Jambi Lewat Darat

SWARAJAMBI.ID, JAMBI – Proses evakuasi kecelakaan helikopter yang mengangkut Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan masih dilakukan hingga malam ini melalui darat. Sementara dari udara dihentikan, dilanjutkan besok pagi. 

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto mengungkapkan medan yang terjal dan cuaca sehingga butuh waktu yang lama untuk proses evakuasi. "Kalau tidak ada halangan aral melintang dan lancar, kemungkinan sebelum subuh bisa sampai lokasi," ujar Mulia, Minggu (19/2/2023).

Dalam evakuasi ini Polda Jambi mengirimkan dokter dan sejumlah tim medis ke lokasi kejadian. Untuk melakukan penyelamatan kepada para penumpang heli tersebut.

"Ada dokter dan tim medis dari daerah setempat yang dikerahkan," ujar Mulia.

"Untuk di posko Jambi ada juga yang standby," imbuhnya.

Mulia mengatakan helikopter yang digunakan milik Polri jenis Bell 412. "Pilot atas nama AKP Ali Nurdin S Harahap, Copilot AKP Amos Freddy P Sitompul dan mekanik atas nama Aipda Susilo," katanya.

Untuk diketahui, Irjen Rusdi Hartono menjabat sebagai Kapolda Jambi sejak Oktober 2022, sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Biro Penerangan (Karopenmas) Divisi Humas Polri. Kemudian dipromosikan sebagai Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri.

Penerbangan helikopter BKO Polda Jambi pada hari Minggu 19 Februari 2023 berangkat sekitar pukul 09:30 WIB.

Helikopter jenis Bell 412 SP dengan nomor Registrasi P-3001 berangkat dari bandara Sultan Thaha Jambi dengan tujuan Bandara Depati Parbo.

Untuk kronologis kejadian Minggu 19 Februari 2023 pukul 09.25 WIB Kapolda Jambi beserta rombongan terbang dari Kota Jambi menuju Kota Sungai Penuh untuk melaksanakan kunjungan Kerja, Peresmian Kantor SPKT Polres Kerinci dan pengamanan Kunjungan Mantan Wapres Jusuf Kalla di Kerinci.

Pada pukul 11.02 WIB, Posko Polda Jambi mendapat laporan dari kru Heli Bell 412 SP Reg. P-3001 diperkirakan jatuh di titik Koordinat S20 9’ 3.53” E1010 42’ 12.63” tepatnya Desa Tamiai Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, dengan alasan belum diketahui.(*)