Terima Peserta SSDN PPRA LXV, Fasha Paparkan Pembangunan Kota Jambi


 SWARAJAMBI.ID, JAMBI – Wali Kota Jambi, Syarif Fasha banyak memberikan arahan kepada peserta Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXV Tahun 2023 Lemhannas RI, Selasa (29/3/2023).

Fasha memaparkan sejumlah materi, baik terkait pelayanan pemerintah untuk masyarakat, pencapaian, hingga penanganan masyarakat miskin ekstrem di Kota Jambi.

“Lemhanas ingin melihat potensi apa yang ada di Kota Jambi. Karena tidak semua kabupaten/kota bisa dipilih menjadi kota tujuan. Ini menandakan Kota Jambi salah satu objek yang patut di kunjungi,” kata Walikota dua periode, yang juga pernah ikut Lemhanas tahun 2015 silam.

Selain beberapa hal yang disebut di atas, Fasha juga menyampaikan bahwa, pemerintah tidak bisa mengandalkan pembangunan berdasarkan dana transfer dari pusat. Sebab dana transfer itu setiap tahunnya bukan bertambah justru berkurang. 

“Kita butuh dukungan dari semua pihak. Mulai dari masyarakat, ketua RT, Lurah, camat, DPRD dan lain sebagainya,” kata dia.

Dia juga mengatakan bahwa, di dalam menjalankan roda pembangunan, pihaknya mengutamakan terlebih dahulu kepentingan masyarakat.

Seperti pelayanan publik, pelayanan kesehatan, pendidikan, Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan lain-lainnya. Setelah hal tersebut selesai dilaksanakan barulah pihaknya melakukan pembangunan Kantor Walikota Jambi.

“Jadi itu kantor dibangun untuk wali kota selanjutnya. Kantor ini bukan untuk saya, saya hanya membangunnya. Mudah-mudahan kantor ini akan memberikan manfaat dan meningkatkan etos kerja pemerintahan selanjutnya. Harapan kami kantor baru ini agar dijaga sebaik mungkin karena ini merupakan ikon Pemerintah Kota Jambi," kata Fasha.

Dengan kedatangan para siswa ini, Walikota Syarif Fasha mengucapkan rasa terima kasih dan ikut bangga. Pasalnya, pendidikan Lemhanas ini sangat diidamkan sejumlah pihak.

“Ini pendidikan tertinggi, banyak yang menginginkannya. Tapi tidak semua bisa mendapatkan kesempatan ini. Jaga marwah Lemhanas dan komitmen,” jelasnya.

Fasha berharap, nantinya peserta SSDN Lemhanas RI tahun 2023 dapat menyerap seluruh potensi-potensi yang ada di Kota Jambi. Agar dapat dijadikan rekomendasi untuk pengambilan kebijakan dan regulasi.

“Mudah-mudahan nanti memunculkan pemikiran-pemikiran bagaimana satu konsep, sistem bisa berjalan dengan baik. Kemudian banyak diterapkan di banyak tempat di Indonesia,” tutupnya.(*)


Penulis: Rijal